Pertumbuhan kebutuhan data bagi pengguna seluler semakin meningkat. Penggunaan data bagi pelanggan seluler pun tercatat naik, yang menyebabkan turunnya penggunaan layanan suara.
Dalam daftar trafik layanan komunikasi Telkomsel, misalnya, trafik data melonjak signifikan. Jika di tahun 2010 tercatat penggunaan sebesar 63 TeraByte, maka di tahun 2011 tercatat penggunaan sebesar 107 TeraByte.
Sedangkan penurunan suara juga tercatat signifikan, lebih dari 10 juta menit. Jika di tahun 2010 Telkomsel mencatat penggunaan layanan suara selama 953 juta menit, maka di tahun 2011 turun menjadi 936 juta menit.
”Seiring dengan tingginya ekspektasi masyarakat akan layanan data, kualitas jaringan menjadi faktor penentu yang signifikan. Telkomsel berupaya memastikan kemudahan dan kenyamanan akses komunikasi data sejalan dengan pertumbuhan pelanggan data,” kata Ricardo Indra, Head of Corporate Communications Division Telkomsel dalam keterangan tertulisnya, 6 Maret 2012.
Ricardo menambahkan bahwa dalam upaya meningkatkan kualitas layanan data, Telkomsel memfokuskan pada faktor penunjang dalam elemen jaringan telekomunikasi. Salah satunya adalah pita spektrum.
"Dengan tersedianya pita spektrum yang memadai akan memberikan kecepatan akses terhadap beragam layanan komunikasi data sehingga pada akhirnya kebutuhan pelanggan di Indonesia dapat dilayani dengan optimal,“ ucap Indra.
Selain jumlah penggunaan data dan suara, Telkomsel juga menyebut angka penggunaan SMS dan MMS. Layanan SMS tahun 2010 tercatat sebesar 763 juta SMS, dan naik pada tahun 2011 menjadi 771,5 juta SMS. Penggunaan layanan MMS pun meningkat dari 630 ribu MMS pada 2010 menjadi 1 juta MMS pada 2011.
Pertumbuhan pelanggan Telkomsel pada tahun 2011 pun tercatat meningkat sebesar 14 persen. Angka ini disertai dengan pertumbuhan pengguna layanan data sebesar 55 persen dibanding tahun sebelumnya.
Homepage: http://teknologi.vivanews.com/
0 komentar:
Posting Komentar