
Yamaha Vietnam akhirnya resmi meluncurkan Nouvo SX 125. Skutik yang telah menggunakan teknologi injeksi YMJET-FI (Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection) dibanderol mulai dari 35,9 juta Dong atau sekitar Rp15,9 juta.
Dilansir dari situs resmi Yamaha Vietnam, Selasa 13 maret 2012, Nouvo generasi terbaru hadir dengan dua varian SX dan RC. Desian skutik ini terlihat lebih elegan dan sporty.
Ubahan paling mencolok terlihat pada desain headlamp, yang mengadopsi bentuk segitiga mengikuti garis fairing. Pada bagian buritan dan lampu sein dibuat terpisah. Headlamp Nouvo SX 125 sudah menggunakan proyektor sehingga lebih tajam dan terang. Sedangkan lampu belakangan menggunakan LED bergaya futuristik.
Perubahan lain juga menjalar ke spedometer yang dibuat lebih elegan dan mewah, dengan menggunakan (Multi Information Display) digital layaknya sepeda motor premium. Fitur ini memberikan informasi tripmeter, odometer maupun konsumsi bahan bakar.
Nouvo SX 125 memiliki jok yang lapang dan volume bagasinya mampu menyimpan helm. Adapun dapur pacunya, terpasang mesin 125 cc yang telah menggunakan teknologi injeksi YMJET-FI (Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection). Lihat videonya di sini.
Perihal harga, Yamaha membanderol Nouvo SX 125 tipe SX 35,9 juta Dong atau sekitar 15,9 juta. Sedangkan untuk Nouvo SX 125 tipe RC dihargai 36.9 juta Dong atau sekitar Rp16,3 juta.
Skutik ini diprediksi akan diplot Yamaha untuk berhadapan dengan Honda Airblade dan Suzuki Hayate, di mana keduanya mendominasi skutik di Vietnam.
Homepage: http://otomotif.vivanews.com/
0 komentar:
Posting Komentar