Para pemain Barcelona |
Direktur Federasi Sepakbola Brasil (CBF), Andres Sanchez seakan tidak sepakat jika Barcelona menyandang predikat tim terbaik dunia. Ia justru mempertanyakan anggapan bahwa semua klub harus menjadikan jawara Spanyol itu sebagai panutan.
“Omong kosong apa yang mengatakan kami harus mengikuti Barcelona?” ujar Sanchez seperti dikutip dari Triball Football, Sabtu 14 April 2012. “Lantas apakah Real Madrid hanya sekelompok orang bodoh?” tanyanya lagi.
Keperkasaan Barcelona terbukti ketika merengkuh trofi Piala Dunia Antarklub 2011, setelah membungkam wakil Brasil, Santos 4-0 di final yang digelar di Jepang pada 18 November lalu. Sebelumnya, tim besutan Pep Guardiola itu juga sukses mempertahankan mahkota La Liga, serta meraih gelar juara Liga Champions 2010-11.
Namun, rentetan prestasi Blaugrana itu rupanya belum cukup bagi Sanchez. Ia bersikeras bahwa klub manapun, terlebih klub Brasil, tak perlu mengikuti metode yang diterapkan tim Katalan tersebut.
“Sebagian besar pendekatan pemasaran Corinthians terinspirasi oleh Barcelona. Tapi, Anda tidak bisa menyamakannya dengan Santos dan berpikir bahwa sepakbola Brasil tidak berharga,” tuturnya.
“Barcelona adalah tim yang disegani. Tapi, jika sistem Barcelona begitu sempurna, kenapa mereka tidak meraih segalanya 10 tahun lalu? Xavi, Messi dan Andres Iniesta tentu tidak akan muncul setiap tahun.”
Sanchez pun menegaskan, keberhasilan sebuah tim bukan semata-mata dilihat dari banyaknya trofi yang dihasilkan dalam satu musim. “Perbedaan dalam sistem pembinaan pemain muda adalah saat kami ingin para pemain muda itu meraih gelar juara. Kuncinya bukan trofi, tapi kami mampu menghasilkan para pemain hebat.”
Homepage: http://bola.vivanews.com
0 komentar:
Posting Komentar