Sagna: Target Arsenal Kini Gusur Spurs Saat ini, Spurs berada di posisi 3 klasemen sementara Premier League.


Kemenangan 5-2 atas Tottenham Hotspur pada lanjutan Premier League, Minggu 26 Februari 2012, mengangkat moral para pemain Arsenal. Bek Bacary Sagna semakin percaya diri The Gunners akan menyelesaikan musim 2011-2012 di atas Spurs.

Saat ini, Spurs berada di posisi 3 klasemen sementara Premier League. Sedangkan Arsenal berada satu tingkat di bawahnya dengan selisih 7 poin.

“Poin kami tidak berbeda jauh. Jika kami selalu fokus pada setiap pertandingan di musim ini, saya yakin kami bisa,” kata Sagna seperti dikutip TalkSport.

Sagna yang mencetak gol pembuka Arsenal seusai tertinggal 0-2 sangat yakin bisa menyingkirkan rival pada derby London utara itu. Dengan sisa 12 pertandingan, pasukan Arsene Wenger wajib menang di semua pertandingan jika ingin mengungguli pasukan Harry Redknapp.

Setelah melawan Spurs, Robin Van Persie cs harus menghadapi Liverpool pada lanjutan Premier League, 3 Maret 2012. Sedangkan Spurs kembali akan melakoni bigmatch menjamu Manchester United.

"Tentu saja kami bisa mengejar Spurs. Kami hanya perlu fokus pertandingan demi pertandingan tanpa perlu memikirkan apa yang terjadi di akhir musim nanti. Arsenal masih punya waktu untuk bangkit kembali. Ya, kami memang kehilangan banyak poin, tapi kami harus tetap profesional dan bermain seperti yang kami lakukan saat melawan Spurs,” lanjut Sagna.

Sagna sudah membukukan 142 penampilan dan mencetak 3 gol sejak kedatangannya ke Arsenal musim 2007-2008. Ia dikenal sebagai bek yang mempunyai determinasi tinggi. Penampilannya yang selalu konsisten membuat ia menjadi pemain andalan Wenger selain Van Persie.
Homepage: http://bola.vivanews.com/

0 komentar:

Posting Komentar